• Twitter
  • Facebook
  • Google+
  • Instagram
  • Youtube

Senin, 19 Desember 2016

Hari AIDS Sedunia


       
   Acquires Immuno Deficiensy Sundrome atau yang sering disebut AIDS, merupakan suatu sindrom yang diakibatkan oleh virus yang menyerang penurunan daya tahan tubuh, yaitu HIV kepanjangan dari Human Immuno Deficiency Virus.
Di Indonesia sendiri, sejak pertama kali ditemukannya infeksi HIV pada tahun 1987 HIV tersebar di 368 dari 497 kabupaten/kota di seluruh provinsi. Pulau Bali adalah provinsi pertama tempat ditemukannya infeksi HIV/AIDS di Indonesia.

Menurut UNAIDS, di Indonesia ada sekitar 690 ribu orang pengidap HIV sampai tahun 2015. Dari jumlah tersebut, setengah persennya berusia antara 15 hingga 49 tahun. Wanita usia 15 tahun ke atas yang hidup dengan kondisi HIV sekitar 250 ribu jiwa. Angka kematian akibat AIDS mencapai 35 ribu orang. Dengan demikian terdapat anak-anak yatim piatu akibat kematian orang tua karena AIDS berjumlah 110.000 anak.

                Hari AIDS sedunia pertama kali dicetuskan oleh dua pejabat informasi masyarakat untuk Program AIDS Global di Organisasi Kesehatan Sedunia di Geneva, Swiss, James W. Bunn dan Thomas Netter pada Agustus 1987. Bunn dan Netter menyampaikan ide mereka kepada Dr. Jonathan Mann, Direktur Pgoram AIDS Global (kini dikenal sebagai UNAIDS). Dr. Mann menyukai konsepnya, menyetujuinya, dan sepakat dengan rekomendasi bahwa peringatan pertama Hari AIDS Sedunia akan diselenggarakan pada 1 Desember 1988.

Bunn menyarankan pada tanggal 1 Desember untuk memastikan liputan oleh media berita barat, yang juga merupakan sesuatu yang diyakininya sangat penting untuk keberhasilan Hari AIDS Sedunia. Karena tahun 1988 adalah tahun pemilihan umum di AS, Bunn merasa penerbitan media akan kelelahan dengan liputan pasca-pemilu mereka dan bersemangat untuk mencari cerita baru untuk mereka liput. Bunn dan Netter berpendapat bahwa 1 Desember cukup lama setelah pemilu dan cukup dekat dengan libur Natal sehingga, pada dasarnya, tanggal itu adalah tanggal mati dalam kalender berita dan dengan demikian waktu yang tepat untuk Hari AIDS Sedunia.
Semenjak itulah, Tanggal 1 Desember dikampanyekan sebagai Hari AIDS Sedunia. pada Tahun 1996, Program Bersama PBB untuk HIV/AIDS (UNAIDS) mulai bekerja dan mengambil alih perencanaan dan promosi Hari AIDS Sedunia, yang tidak hanya memusatkan perhatian pada satu hari saja, tetapi juga menciptakan Kampanye AIDS Sedunia pada 1997 untuk melakukan komunikasi, pencegahan dan pendidikan sepanjang tahun. Sejak dibentuknya hingga 2004, UNAIDS memimpin kampanye Hari AIDS Sedunia, memilih tema-tema tahunan melalui konsultasi dengan organisasi-organisasi kesehatan global lainnya.

Akhirnya pada 2004, UNAIDS kampanye AIDS tersebut menjadi organisasi yang berdiri sendiri dan dengan kampanye yang berbeda tema setiap tahunnya, setelah dilakukan  konsultasi dengan komunitas kesehatan lainnya. Sejak saat itu, akhirnya setiap 1 Desember diperingati sebagai Hari AIDS Sedunia.

Beberapa Tema Hari Aids sedunia
1988
Komunikasi
1989
Pemuda
1990
Wanita dan AIDS
1991
Berbagi Tantangan
1992
Komitmen Masyarakat
1993
Saatnya Beraksi
1994
AIDS dan Keluarga
1995
Hak Bersama, Tanggung jawab Bersama
1996
Satu Dunia. Satu Harapan
1997
Anak-anak yang Hidup dalam Dunia dengan AIDS
1998
Kekuatan Menuju Perubahan: Kampanye AIDS Sedunia Bersama Orang Muda
1999
Dengarkan, Pelajari, Hidupi: Kampanye AIDS Sedunia dengan Anak-anak dan Orang Muda
2000
AIDS: Laki-laki Menciptakan Perbedaan
2001
Aku Peduli. Bagaimana dengan Anda?
2002
Stigma dan Diskriminasi
2003
Stigma dan Diskriminasi
2004
Perempuan, Gadis, HIV dan AIDS
2005
Hentikan AIDS. Jaga Janjinya
2006
Hentikan AIDS. Jaga Janjinya – Akuntabilitas
2007
Hentikan AIDS. Jaga Janjinya – Kepemimpinan
2008
Hentikan AIDS. Jaga Janjinya - Pimpin - Berdayakan - Berikan
2009
Hentikan AIDS. Jaga Janjinya - Akses Universal dan Hak Asasi Manusia
2010
Hentikan AIDS. Jaga Janjinya - Akses Universal dan Hak Asasi Manusia
2011
Menuju Ke Nol, Keselamatan Berkendara dan Keselamatan Hidup
2012
Lindungi  Perempuan dan Anak dari HIV dan AIDS
2013
Cegah HIV-AIDS! Lindungilah pekerja, keluarga, & bangsa
2014
Cegah dan Lindungi Diri, Keluarga, dan Masyarakat dari HIV-AIDS dalam rangka Perlindungan HAM

0 komentar:

Posting Komentar

Contact

Get in touch with me


Adress/Street

12 Street West Victoria 1234 Australia

Phone number

+(12) 3456 789

Website

www.johnsmith.com